Masjid Indah Menyegarkan, Masjid Agung An Nuur Kota Batu



 

Masjid Agung An Nuur Kota Batu

 

اَلسَّلَامُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَا تُه

"Asyiiik ke Batu lagi", begitulah kegembiraan anak-anak mendengar kami akan menjenguk kakaknya yang bersekolah di Malang.  Semenjak anak sulung kami bersekolah boarding di Malang, kami sering berkunjung ke Malang untuk menengoknya dan tentu saja sekalian jalan-jalan karena banyak tempat wisata di Malang Raya yang layak untuk dikunjungi terutama Kota Batu.  Itu dulu, lebih dari dari 3 tahun lalu dan sekarang anaknya sudah duduk di bangku kuliah. Seperti pada tanggal 2 September 2017, kami datang mengunjunginya dan mengajaknya bermalam di Kota Batu, kota wisata terkenal di Jawa Timur.

Setiap kali mengunjungi Kota Batu, selalu menyempatkan untuk jalan ke alun-alun Kota Batu yang tempatnya selalu ramai dan sangat ramah untuk anak-anak karena tersedia playgrounds. Dan yang sangat ikonik dari alun-alun Kota Batu adalah terdapat Komedi Putar yang menjulang tinggi dan megah yang berada di tengah alun-alun.  Patung-patung hewan yang lucu dan tempat duduk cantik bertebaran di sekeliling alun-alun. Alun-alun Kota Batu benar-benar memanjakan para pengunjung dengan berbagai fasilitas yang disediakan Pemerintah Kota Batu.

Pun seperti biasa, setiap kali ke alun-alun kota pasti menyempatkan untuk mampir ke Masjid Agung yang berada diseberang jalan. Masjid Agung di Kota Batu adalah Masjid An Nuur yang berada di sisi utara alun-alun yang tepatnya berlokasi di Jalan Gajah Mada No. 2, Sisir, Kecamatan Batu, Kota Batu. Sayang ketika itu pagi hari dan terfokus pada alun-alun,  sehingga kami tidak banyak mendapatkan gambar masjid secara lebih luas.

Masjid Agung Annur telah mengalami beberapa kali proses renovasi yang terakhir pada tahun 2008 pada masa Walikota Batu saat itu, Bapak Eddy Rumpoko. Sesuai prasasti yang terdapat di masjid, Masjid Agung Annur diresmikan pada hari Ahad 15 Rabiul Awal 1429 H yang bertepatan dengan tanggal 23 Maret 2008 oleh Walikota Eddy Rumpoko.

Eksterior Masjid Agung An Nur bila dilihat dari seberang alun-alun, nampak indah menyegarkan karena berbalut warna kehijauan yang enak dipandang mata. Gaya arsitektur yang didominasi pola lengkungan yang berjejer di beberapa bagian menambah keindahan masjid ini. Lengkungannya unik karena pada umumnya lengkungan pada masjid tidak bersudut, lengkungan pada masjid Agung An Nuur bertemu pada satu titik pada bagian atas yang membentuk sudut.


Yang menarik lagi dari Masjid An Nuur Kota batu ini adalah menara kembarnya berada di gerbang pintu masuk masjid. Menara kembarnya berfungsi sebagai pintu gerbang masjid. Setiap jamaah atau setiap kendaraan yang memasuki halaman masjid pasti melewati menara masjid yang perpaduan warnanya serupa dengan warna masjid, kehijauan.

Interior masjid sangat megah nan indah yang warnanya sangat berbeda dengan warna eksterior. Bila eksterior warna kehijauan, interiornya warna keemasan yang terlihat dari tiang-tiang penyangga, dinding bagian depan, plafon dan bagian dalam kubah masjid yang berhiaskan kaligrafi-kaligrafi yang indah  keemasan.  Warna keemasan pada tiang, dinding dan plafon berpadu dengan warna kemerahan pada karpet yang menutupi lantai masjid.  

Demikian sekilas Masjid Agung An Nuur Kota Batu, semoga lain waktu dapat mampir kembali ke masjid ini dan mendapatkan gambar masjid yang lebih banyak dan lebih luas.  

Belum ada Komentar untuk "Masjid Indah Menyegarkan, Masjid Agung An Nuur Kota Batu"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel