Kajian Ahad Bada Subuh Ustadz dr. H. Agus Ali Fauzi : The Power Of Happines


dr. H. Agus Ali Fauzi

 dr. H. Agus Ali Fauzi : The Power Of Happines

 اَلسَّلَامُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَا تُهُ

Masjid Al Mubarok adalah masjid yang berlokasi dekat pemukiman tempat kami tinggal di Kelurahan Sidorejo, Kecamatan Tuban, Kabupaten Tuban, Jawa Timur.  Setiap hari Ahad bada subuh, Masjid Al Mubarok rutin melakukan kegiatan pengajian. Sebagaimana hari Minggu tanggal 6 Oktober 2019, kajian islam bada subuh disampaikan oleh Ustadz H. Agus Ali Fauzi dari Surabaya dengan tema The Power of Happiness, Sehat Sukses Bahagia dengan ridho Allah SWT. 

Baca juga : Tipologi Masjid di Indonesia

Sebelum memulai pengajian, takmir masjid membacakan biodata dari penceramah. H. Agus Ali Fauzi adalah seorang dokter ahli paliatif yang menjabat sebagai Kepala Instalasi Paliatif dan Bebas Nyeri RSUD dr. Soetomo Surabaya. Disamping seorang dokter, beliau juga dikenal sebagai ustadz yang sering mengisi ceramah spiritual terkait dengan paliatif dan pengalaman beliau menangani pasien penyakit stadium lanjut.  Beliau sering diundang untuk mengisi ceramah karena keahlian beliau memberikan motivasi untuk penyembuhan dari penyakit dan motivasi hidup sehat.
    
Apakah perawatan paliatif itu?

Perawatan paliatif adalah perawatan yang bisa didapatkan para pasien yang menderita penyakit kronis dengan stadium lanjut, yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas hidup pasien. Peningkatan hidup dilakukan dengan cara pendekatan dari sisi psikologis, psikososial, mental serta spiritual pasien, sehingga membuat pasien lebih tenang, bahagia, serta nyaman ketika menjalani pengobatan (hellosehat.com).


Ustadz dr. H. Agus Ali Fauzi 

Begitu juga ceramah bada subuh di Masjid Al Mubarok, belaiu sering berbagi cerita pengalamannya menangani pasien-pasien penyakit kanker stadium lanjut.  Menurut beliau paliatif adalah bagaimana menyembuhkan pasien yang sakit tapi bukan dari fisiknya, melainkan dari jiwanya.

Dengan tutur kata dan gayanya yang kocak tapi mengena di hati, beliau memberikan ceramah tentang penyakit jantung dan stroke serta tips hidup bahagia.  Berikut ini adalah point-point ceramah beliau :

-   Pertama-tama beliau menerangkan tentang amal sholeh. Amal sholeh diterima apabila disertai dengan 4 unsur, (1) niat yang betul, (2) ilmu, (3) bersabar dan (4) ikhlas.
-    Selanjutnya bercerita tentang cita-cita hidup bahwa setiap manusia mempunyai cita-cita hidup (1) selalu sehat, (2) panjang umur, (3) sukses, (4) Bahagia, (5) menikmati hidup, dan (6) masuk surga. 
-   Stroke adalah gangguan fungsi otak yang disebabkan terganggunya suplai darah (yang membawa oksigen nutrisi) ke otak.
-    Tanda peringatan stroke “AWAS”, Ada gangguan bicara, Wajah tidak simetris, Anggota gerak lemah, dan Segera ke rumah sakit bila ada tanda-tanda tersebut.
-    Faktor resiko penyakit jantung meliputi : usia, hipertensi (tekanan darah tinggi), obesitas (kegemukan), kolesterol tinggi (LDL, Trigliserida, Cholesterol total), diabetes, stress, merokok, menopause, rheumatoid arthitris (peradangan sendi), dan lupus.
-    Pencegahan penyakit jantung diantaranya (1) perubahan gaya hidup (life style) dengan cara : makan makanan sehat seimbang bergizi, konsumsi sayur dan buah, kurangi garam, gula dan lemak (gorengan), (2) kendalikan stress, (3) olah raga teratur, terukur dan sesuai umur, jalan kaki, bersepeda, berenang, (4) cegah obesitas, kendalikan penyakit penyerta hipertensi, diabetes.
-    Yang perlu diperhatikan (1) Lemak jahat : LDL < 100, Trigliserida < 150, Cholesterol < 200, (2) Lemak baik HDL > 50, (3) Asam Urat < 7, (4) Gula darah puasa70 – 110, Gula darah 2 jam PP < 140
-     Sayur dan buah yang bagus untuk kesehatan jantung, menurunkan kadar lemak kolesterol, menurunkan tekanan darah, menangkal radikal bebas diantaranya adalah manisa (labu siam) dan nanas.
-     Tiga hal yang mengancam kesehatan adalah 70% dari hati, 10% kebiasaan, dan 20% dari makanan.
-     Kebutuhan tubuh untuk tetap sehat adalah 70 – 75% Air, 1% Vitamin dan 5% Mineral. Banyak diantara kita yang tulangnya keropos dan cepat lelah karena kekurangan kebutuhan air dalah tubuh kita.


Ustadz dr. H. Agus Ali Fauzi 

Setelah menyampaikan tentang penyakit jantung dan stroke dengan berbagai penyebab dan pencegahannya, ustadz dokter H. Agus Ali Fauzi menjelaskan tentang menjaga kesehatan dari sisi jiwa dan menggapai kebahagiaan dengan memperbanyak istighfar dan bersyukur. Hilangkan rasa jengkel (mangkel), rasa dendam, egois, merasa tidak cocok, mudah tersinggung. Hilangkan juga sifat AIDS pada diri kita, Angkuh, Iri, Dengki, dan Sombong. 
Ceramah diakhiri dengan penjelasan tentang bagaimana manfaat dan dahsyatnya istighfar serta cara mewujudkan syukur kepada Allah SWT.  

Baca juga : I'tikaf Ramadhan di Masjid Nurul Jannah, Petrokimia Gresik 


Manfaat  dan dahsyatnya istighfar antara lain menggembirakan Allah, dicintai Allah, dosa-dosa diampuni, selamat dari api neraka, mendapat balasan surga, mebuat syetan putus asa, melancarkan rezeki, membersihkan hati, dan lain-lain.   

 Ustadz dr. H. Agus Ali Fauzi
Sedangkan wujud syukur kepada Allah SWT adalah : 
-     bil lisan (lisan), dengan memperbanyak mengucap Alhamdulillah
-     bil qolbi (hati), dengan banyak berdzikir mengingat dan mengagungkan asma Allah SWT
-     bil arkan (perbuatan), sholat, bekerja dengan semangat dan ikhlas, suka menolong
-     bil amwal (harta), sedekah, berzakat, memberi bea siswa, menyantuni anak yatim, dll 
Demikian point-point kajian bada subuh di Masjid Al Mubarok, Tuban semoga bermanfaat.            


Belum ada Komentar untuk "Kajian Ahad Bada Subuh Ustadz dr. H. Agus Ali Fauzi : The Power Of Happines"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel